pengenalan program C++ : main(), pernyataan, komentar, library
Assalamu'alaikum...
Sebelum sobat mempelajari lebih jauh mengenai bahasa pemrograman C++ akan lebih baik untuk berkenalan dulu dengan program sederhana C++. Postingan ini akan membahas apa saja yang dimuat dalam program C++ yang sederhana seperti fungsi main(), cout, pernyataan, komentar, dan library. Ada juga penjelasan mengenai fungsi clscr() untuk membersihkan layar.
1. Contoh program C++
Sebuah contoh program C++ sederhana dapat dilihat di bawah ini :
Simpan program dengan eksistensi .cpp : nama_program.cpp. Jika dikompilasi program akan menampilkan tulisan pada layar :
Hai, semangat belajar C++
Penjelasan mengenai program diatas akan dibahas pada postingan kali ini.
2. Fungsi main
Fungsi adalah salah satu dasar penyusun blok pada C++. Sebuah program minimal mengandung satu fungsi yaitu fungsi main(). Fungsi ini menjadi titik awal dan akhir eksekusi program C++.
main adalah nama judul fungsi. sedangkan
{
cout<<"Hai, semangat belajar C++";
}
Dimulai dari tanda { hingga } disebut tubuh fungsi. Semua yang terletak didalam {} disebut blok.
Tanda () setelah main digunakan untuk memberikan nilai yang akan dilewatkan oleh fungsi. pada contoh diatas main(), tidak ada argumen yang diberikan. Oleh karena itu tidak ada entri di dalam ().
Tanda { pada fungsi main() menyatakan awal eksekusi proram dan } pada fungsi menyatakan akhir eksekusi program.
Kata int sebelum main() dipakai untuk menyatakan bahwa fungsi ini dapat memberikan nilai balik (return).
Didalam tanda {} dapat diisi dengan sejumlah statement/pernyataan.
4. Mengenal cout
#include <iostream>
Baris
#include<iostream>
bukanlah suatu pernyataan. Baris tersebut menginstruksikan kepada kompiler untuk menyisipkan file lain saat program dikompilasi.
Baris tersebut disertakan kedalam program yang melibatkan obyek cout. tanpa menyertakan #include<iostream> akan terjadi kesalahan saat kompilasi. Sebab file iostream berisi deklarasi yang diperlukan oleh cout dan berbagai obyek seputar operasi masukan-keluaran pada stream.
5. clscr() untuk menghapus layar
Perintah untuk menghapus layar ketika dikompilasi biasa dilibatkan dalam program. Pernyataan yang diperlukan untuk keperluan ini yaitu :
clscr()
Pernyataan diatas membutuhkan library :
#include<conio.h>
6. Komentar
komentar merupakan salah satu bagian penting dalam program. Komentar merupakan baris yang tidak akan ditampilkan dilayar.
Kehadiran komentar ini ditujukan untuk membuat keterangan pada program yang dibuat, sehingga orang lain lebih mudah paham atau jika sobat membuka program yang pernah dibuat, maka sobat akan mudah memahaminya kembali. Dalam hal ini komentar dapat berupa :
Sebelum sobat mempelajari lebih jauh mengenai bahasa pemrograman C++ akan lebih baik untuk berkenalan dulu dengan program sederhana C++. Postingan ini akan membahas apa saja yang dimuat dalam program C++ yang sederhana seperti fungsi main(), cout, pernyataan, komentar, dan library. Ada juga penjelasan mengenai fungsi clscr() untuk membersihkan layar.
1. Contoh program C++
Sebuah contoh program C++ sederhana dapat dilihat di bawah ini :
#include<iostream>
using namespace std;
int main(){
cout<<"Hai, semangat belajar C++";
}
using namespace std;
int main(){
cout<<"Hai, semangat belajar C++";
}
Simpan program dengan eksistensi .cpp : nama_program.cpp. Jika dikompilasi program akan menampilkan tulisan pada layar :
Hai, semangat belajar C++
Penjelasan mengenai program diatas akan dibahas pada postingan kali ini.
2. Fungsi main
Fungsi adalah salah satu dasar penyusun blok pada C++. Sebuah program minimal mengandung satu fungsi yaitu fungsi main(). Fungsi ini menjadi titik awal dan akhir eksekusi program C++.
main adalah nama judul fungsi. sedangkan
{
cout<<"Hai, semangat belajar C++";
}
Dimulai dari tanda { hingga } disebut tubuh fungsi. Semua yang terletak didalam {} disebut blok.
Tanda () setelah main digunakan untuk memberikan nilai yang akan dilewatkan oleh fungsi. pada contoh diatas main(), tidak ada argumen yang diberikan. Oleh karena itu tidak ada entri di dalam ().
Tanda { pada fungsi main() menyatakan awal eksekusi proram dan } pada fungsi menyatakan akhir eksekusi program.
Kata int sebelum main() dipakai untuk menyatakan bahwa fungsi ini dapat memberikan nilai balik (return).
Didalam tanda {} dapat diisi dengan sejumlah statement/pernyataan.
Gambar 1 fungsi main()
3. Pernyataan/statement
Baris :
cout<<"Hai, semangat belajar C++";
merupakan sebuah contoh statement/pernyataan. Pada contoh diatas pernyataan tersebut digunakan untuk menampilkan tulisan yang terletak antara tanda petik ganda ( " ) ke layar. Dalam hal ini, tulisan yang terletak pada sepasang tanda petik ganda disebut konstanta string.
Umumnya pernyataan itu berupa instruksi untuk menyuruh melakukan menampilkan ke layar, operasi aritmatika, membaca data dari keyboard dan lainnya.
Setiap pernyataan harus diakhiri dengan semicolon ( ; ). Hati-hati sebagai programmer pemula kemungkinan kesalahan titik koma biasa terjadi (biasanya sih kelupaan).
Gambar 2 pernyataan
4. Mengenal cout
cout (baca C out) merupakan sebuah obyek di dalam C++. Obyek ini untuk mengarahkan data ke standard output.
Penulisan cout sebagai berikut :
cout << "Selamat belajar c++";
tanda << (dua buah tanda kurang dari berurutan) merupakan sebuah operator yang disebut operator "penyisipan/peletakan". Operator ini akan mengarahkan operand (data) yang terletak di sebelah kanannya ke obyek yang terletak disebelah kiri. Pada contoh pernyataan di atas, konstanta string :
"Selamat belajar c++"
diarahkan ke cout, yang memberikan hasil berupa tampilan kalimat tersebut kelayar.
#include <iostream>
Baris
#include<iostream>
bukanlah suatu pernyataan. Baris tersebut menginstruksikan kepada kompiler untuk menyisipkan file lain saat program dikompilasi.
Baris tersebut disertakan kedalam program yang melibatkan obyek cout. tanpa menyertakan #include<iostream> akan terjadi kesalahan saat kompilasi. Sebab file iostream berisi deklarasi yang diperlukan oleh cout dan berbagai obyek seputar operasi masukan-keluaran pada stream.
5. clscr() untuk menghapus layar
Perintah untuk menghapus layar ketika dikompilasi biasa dilibatkan dalam program. Pernyataan yang diperlukan untuk keperluan ini yaitu :
clscr()
Pernyataan diatas membutuhkan library :
#include<conio.h>
6. Komentar
komentar merupakan salah satu bagian penting dalam program. Komentar merupakan baris yang tidak akan ditampilkan dilayar.
Kehadiran komentar ini ditujukan untuk membuat keterangan pada program yang dibuat, sehingga orang lain lebih mudah paham atau jika sobat membuka program yang pernah dibuat, maka sobat akan mudah memahaminya kembali. Dalam hal ini komentar dapat berupa :
- tujuan / fungsi program
- saat program dibuat atau direvisi
- keterangan-keterangan lain tentang kegunaan pernyataan dalam program
Dalam C++ komentar diawali dengan garis miring dua ( // ) semua tulisan setelah tanda tersebut hingga akhir baris dengan sendirinya akan dianggap komentar. // tanda komentar ini hanya berlaku untuk satu baris saja. Contoh :
clscr() // fungsi membersihkan layar
pada contoh diatas :
// fungsi membersihkan layar
merupakan baris komentar.
Namun jika sobat akan membuat komentar lebih dari satu baris, maka sobat bisa menggunakan tanda :
/* isi komentarrr
baris kedua */
Pada bentuk ini, suatu komentar diawali dengan tanda sepasang karakter /* dan diakhiri dengan sepasang karakter */.
Bentuk ini bermanfaat untuk mengabaikan sejumlah pernyataan yang telah dibuat didalam program karena pernyataan tidak ingin dipakai lagi, dari pada menghapus sobat bisa membuatnya menjadi komentar sehingga jika akan dipakai kembali sobat tidak perlu membuatnya lagi.
3 comments for "pengenalan program C++ : main(), pernyataan, komentar, library"
pinset lurus
Terimakasih